Langsung ke konten utama

KISI-KISI SUMATIF AGAMA ISLAM BAB 1-6


Assalamu'alaikum wr.wb
Sahabat kelas X (Sepuluh) SMAN 8 yang bapak banggakan dan sayangi...!!

Hamdan wa Sukron Lillah, Sholatan wa Salaman 'ala Rasulillah (wa Ba'du).
Anak-anakqu sekalian, berikut ini kisi-kisi sumatif matpel agama islam semester ganjil tahun ajaran 2010-2011. Sebelumnya perlu diketahui bersama mengenai teknis pembelajaran kisi-kisi sumatif agama islam ini bernilai ibadah yang diridhai-Nya, maka kalian harus memperhatikan point-point berikut ini:

PENTING......!!!  
 
1.Hendaklah mempersiapkan Al-Qur'an terjemah klik disini ver8 dan buku tajwid klik disini. ver8
2.Hendaklah belajar dalam keadaan bersuci atau setelah menunaikan shalat.
3.Hendaklah mengawali belajar dengan berdo'a untuk kedua orang tua dan guru-guru agar ilmumu bermanfaat. contoh Do'a ver7
4.Dalam meng-Update data blog ini, bapak menggunakan 3 kode atau versi (ver), yaitu: ver6: data awal yang bapak masukkan, ver7: data sudah ada sedikit perubahan, ver8: data ter-Update atau data sempurna yang menjadi acuan untuk ujian.
5.Perhatikan dan download setiap kata atau link yang ada di tulisan (web) ini, kemudian setelah mempelajari semuanya maka cobalah untuk mengerjakan latihan soal berikut ini format soal sumatif agama ver8 (gunakan flash player ). dan gunakan alamat email kalian ketika mengawali soal Agama Islam tadi agar hasilnya bisa kalian lihat di email. pada akhirnya bapak ucapkan: " Selamat belajar dan semoga sukses dunia akhirat ". trimakasih.

Wassalamu'alaikum wr.wb

AYAT-AYAT AL-QUR’AN TENTANG MANUSIA
Manusia adalah makhluk ciptaan Allah swt yang paling sempurna[1] dan paling mulia[2]. Hal tersebut berdasarkan anugerah terbesar yang Allah berikan kepada manusia berupa hati nurani[3] serta akal pikiran yang membedakannya dengan makhluk lain. sehingga manusia pun wajib bersyukur atas anugerah tersebut dengan cara menjalankan amanah yang Allah swt perintahkan berupa peran sebagai hamba[4] dan khalifah[5] di muka bumi ini. Adapun amanah sebagai hamba yaitu penghambaan diri kepada-Nya tanpa pernah mensekutukan-Nya. Sementara amanah sebagai khalifah yaitu memakmurkan bumi yang mengacu pada rambu-rambu syari’at islam (Al-Qur’an dan Hadits) agar perbuatan manusia senantiasa memiliki nilai ibadah kepada-Nya dan bermanfaat bagi umat manusia[6].
Oleh sebab itu manusia yang diamanahkan sebagai hamba dan khalifah di muka bumi ini harus memiliki kemampuan dalam membaca serta memahami isi kandungan syariat islam (Al-Qur’an dan Hadist) yang diiringi dengan merenungi kebesaran Allah swt di alam sekitar. Tentunya dengan cara menguasai ilmu agama dan pengetahuan umum sebagai bekal utama yang menghantarkan manusia kepada kebahagian dunia dan akhirat kelak. (Amien Yâ Mujibassâilîn). resume bab 1 ver8


KEIKHLASAN DALAM BERIBADAH
Keikhlasan beribadah merupakan penegasan atas penyerahan diri dengan memurnikan ke-Esaan Allah swt, dan penolakan terhadap segala bentuk kemusyrikan sekecil apa pun. Sebagaimana terkandung dalam do’a Iftitah yang sering kita baca ketika sholat sebagai penyerahan diri dalam upaya mendapat ridha Allah swt atau mengabdi kepada-Nya tanpa pamrih (ria). 
            Adapun macam-macam perilaku syirik antara lain: Menyekutukan Allah swt dengan makhluk, percaya akan adanya Allah swt tetapi tidak mau melaksanakan segala perintah-Nya, memutuskan perkara tidak sesuai dengan ketentuan hukum Allah padahal ia mengetahui dan menyakini kebenaran hukum Allah[7], dan mengaku percaya akan adanya Allah swt dan melaksanakan perintah-Nya tetapi ia juga menyembah kepada makhluk atau selain Allah swt. resume bab 2 ver8

IMAN KEPADA ALLAH SWT
            Definisi iman kepada Allah swt adalah percaya atau yaqin dengan adanya Allah yang Maha Esa, baik Zat-Nya, Perbuatan-Nya, maupun sifat-sifat-Nya. Karena iman kepada Allah swt merupakan dasar dan sumber segala iman dalam islam dan hendaklah menjiwai pula keimanan kepada malaikat, kitab, rasul, hari akhir serta qada dan qadhar-Nya yang merupakan bagian dari rukun iman seorang muslim.
            Untuk menumbuhkan dan mempertebal keimanan kepada Allah swt, maka setiap muslim perlu dan harus mengetahui serta mengkaji sifat-sifat Allah mp3 sifat 20. dan Asmaul Husna-Nya mp3 asmaul husna.[8] sebagaimana berikut. resume bab 3 ver8


PERILAKU TERPUJI
Segala macam perilaku atau perbuatan baik yang tampak dalam kehidupan sehari-hari disebut akhlaqul karimah atau akhlaqul mahmudah. Acuannya adalah Al-Qur’an dan hadist serta berlaku universal.
Akhlak mahmudah dalam islam ialah seperti akhlak Nabi Muhammad saw. Kehebatan akhlak Nabi tiada tandingannya dengan manusia lain. Ilmuan barat mengiktiraf Nabi sebagai manusia no 1 paling berjaya yang merubah peradaban manusia dari zaman kegelapan kepada zaman cahaya islam. Apabila Siti Aisyah di tanya oleh seorang Arab Badawi mengenai akhlak baginda, maka beliau menjawab :
“Akhlak Rasulullah saw adalah seperti Al-Quran”. (Riwayat Bukhari dan Muslim)
Jelas disini, bahwa akhlak Nabi adalah sepertimana yang dikehendaki Al-Quran. Maka disini, dinamakan orang yang bertaqwa kepada Allah dan berakhlak mulia ialah mereka yang menjadikan Al-Quran dan Sunnah Nabi sebagai panduan hidupnya dan inilah yang dinamakan akhlak mahmudah (terpuji). Bagi siapa yang tidak menjadikan Al-Quran dan Sunnah sebagai panduan hidupnya, maka inilah yang dinamakan sebagai akhlak madzmumah (tercela). Siapa yang tidak berpegang kepada syariat islam atau tidak berpegang kepada Al-Quran dan Sunnah, orang itu akan ada dalam kesesatan yang nyata. Firman Allah yang bermaksud :
“ Dan Sesungguhnya kami jadikan untuk (isi neraka Jahannam) kebanyakan dari jin dan manusia, mereka mempunyai hati, tetapi tidak dipergunakannya untuk memahami (ayat-ayat Allah) dan mereka mempunyai mata (tetapi) tidak dipergunakannya untuk melihat (tanda-tanda kekuasaan Allah), dan mereka mempunyai telinga (tetapi) tidak dipergunakannya untuk mendengar (ayat-ayat Allah). mereka itu sebagai binatang ternak, bahkan mereka lebih sesat lagi. mereka itulah orang-orang yang lalai. (Al-A’raf : 179). resume bab 4 ver8
Akhlaqul karimah atau sifat-sifat terpuji ini banyak macamnya, diantaranya adalah: Husnuzdan, Gigih, Berinisiatif dan Rela berkorban serta tata karma dengan makhluk yang lain.


SUMBER HUKUM ISLAM
Rasulullah bersabda: “ Aku tinggalkan kepadamu dua perkara, kamu tidak akan tersesat selama kamu berpegang teguh kepada keduanya, yaitu Kitabullah (Al-Qur’an) dan sunnah Rasul-Nya “ (HR. Bukhari dan Muslim).
                Telah jelas bahwa Al-Qur’an dan Hadis adalah dua sumber hukum yang menjadi pokok atau landasan utama hukum islam. Setiap persoalan yang muncul dilingkungan individu ataupun masyarakat muslim harus merujuk pada system hukum yang ada dalam kedua sumber hukum utama tersebut. resume bab 5 ver8


DAKWAH RASULULLAH PERIODE MEKKAH
                Penulis buku terkenal yang bernama Michael H. Hart dalam bukunya The 100 a Ranking of the Most Influential Person in History atau Seratus Tokoh paling Berpengaruh dalam Sejarah. Menempatkan Nabi Muhammad saw video sirah nabi dan rasul dalam urutan pertama manusia dalam sejarah yang berhasil meraih sukses luar biasa. Baik ditilik dari ukuran agama maupun ruang lingkup duniawi. Oleh sebab itu, marilah kita meneladani pioneer umat Islam sepanjang masa yang tiada lain adalah Rasulullah saw sebagai uswatun hasanah dalam kehidupan sehari-hari. resume bab 6 ver8

By: Saifuddin al Anshary (Jakarta, 1 Desember 2010)

[1] Firman Allah swt: Wa Laqad Khalaqna Al-Insâna Fî Ahsani Taqwîm.
 Artinya: Dan sesungguhnya telah Kami ciptakan manusia dalam bentuk sebaik-baiknya. QS: At-Tîn: 4)
[2] Dan sesungguhnya telah kami muliakan anak-anak Adam, Kami angkat mereka di daratan dan di lautan, Kami beri mereka rezki dari yang baik-baik dan Kami lebihkan mereka dengan kelebihan yang sempurna atas kebanyakan makhluk yang telah kami ciptakan. QS. Al Isra: 70
[3] Firman Allah swt:  Dan Sesungguhnya kami Telah menciptakan manusia dari suatu saripati (berasal) dari tanah. (12) Kemudian kami jadikan saripati itu air mani (yang disimpan) dalam tempat yang kokoh (rahim). (13) Kemudian air mani itu kami jadikan segumpal darah, lalu segumpal darah itu kami jadikan segumpal daging, dan segumpal daging itu kami jadikan tulang belulang, lalu tulang belulang itu kami bungkus dengan daging. Kemudian kami jadikan dia makhluk yang (berbentuk) lain. Maka Maha sucilah Allah, Pencipta yang paling baik. (14) QS: Al-Mukminun: 12-14.
[4] Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka (beribadah) kepada-Ku.  Az-Zariyat: 56
[5] Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaikat: "Sesungguhnya Aku hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi." mereka berkata: "Mengapa Engkau hendak menjadikan (khalifah) di bumi itu orang yang akan membuat kerusakan padanya dan menumpahkan darah, padahal kami senantiasa bertasbih dengan memuji Engkau dan mensucikan Engkau?" Tuhan berfirman: "Sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui." QS: Al-Baqarah: 30
[6] Sebagaimana hadist Nabi Muhammad saw: “Sebaik-baik manusia ialah orang yang paling berguna untuk sesama manusia” (HR. Bukhari)
[7] Dan hendaklah orang-orang pengikut Injil, memutuskan perkara menurut apa yang diturunkan Allah didalamnya[419]. barangsiapa tidak memutuskan perkara menurut apa yang diturunkan Allah, Maka mereka itu adalah orang-orang yang fasik[420]. (QS: Al-Maidah 47)

[419]  pengikut pengikut Injil itu diharuskan memutuskan perkara menurut apa yang diturunkan Allah didalam Injil itu, sampai pada masa diturunkan Al Quran.
[420]  orang yang tidak memutuskan perkara menurut hukum Allah, ada tiga macam: a. Karena benci dan ingkarnya kepada hukum Allah, orang yang semacam Ini kafir (surat Al Maa-idah ayat 44). b. Karena menurut hawa nafsu dan merugikan orang lain dinamakan zalim (surat Al Maa-idah ayat 45). c. Karena fasik sebagaimana ditunjuk oleh ayat 47 surat ini.

[8] 180.  Hanya milik Allah asmaa-ul husna[585], Maka bermohonlah kepada-Nya dengan menyebut asmaa-ul husna itu dan tinggalkanlah orang-orang yang menyimpang dari kebenaran dalam (menyebut) nama-nama-Nya[586]. nanti mereka akan mendapat balasan terhadap apa yang Telah mereka kerjakan.

[585]  Maksudnya: nama-nama yang Agung yang sesuai dengan sifat-sifat Allah.
[586]  Maksudnya: janganlah dihiraukan orang-orang yang menyembah Allah dengan nama-nama yang tidak sesuai dengan sifat-sifat dan keagungan Allah, atau dengan memakai asmaa-ul husna, tetapi dengan maksud menodai nama Allah atau mempergunakan asmaa-ul husna untuk nama-nama selain Allah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

50 SOAL LATIHAN PAS GENAP PAI MEI 2017

Assalamualaikum. Wr. Wb Silakan login quiz menggunakan email masing masing. serta isi user name dengan kelas dan nama lengkap contoh xi mipa a / adella...... menggunakan laptop, google chrome dan adobe flash player lebih diutamakan. selamat mengerjakan, semoga sukses. K lik link dibawah ini: Latihan soal pas genap pai mei 2017

Contoh Muqaddimah Pidato

اَلْحَمْدُ للهِ رَبِّ اْلعَالَمِيْنَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنَ، وَعَلَى أُمُوْرِ الدُّنْيَا وَالدِّيْنِ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلَى أَشْرَفِ اْلأَنْبِيَاءِ وَاْلمُرْسَلِيْنَ، وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ (أما بعد) atau  إِنَّ الْحَمْدَ لِلّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِينُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ، وَنَعُوذُ بِالله مِنْ شُرُورِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا، مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ، وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَادِيَ لَهُ، أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللَّهُ، وَحْدَهُ لاَ شَرِيكَ لَهُ، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُولُهُ، لاَ نَبِيَّ وَلاَ رَسُوْلَ بَعْدَهُ. (أما بعد) Atau silahkan lihat di email kelas masing-masing.

PENTING....!!!

Assalamu'alaikum wr.wb. Ahlan wa sahlan !! Lailatukumus Sa'idah !! Ketahuilah anak-anakqu, bahwa latihan, bentuk, format, dan model Soal Sumatif 2010 secara keseluruhan baru bisa di download nanti malam pukul 19.00 Wib. pelajari format atau benang merah soal yang bapak buat, karena bapak hanya merubah kata-kata soal dan jawabannya saja. sedang modelnya sama 90'/.. Oleh sebab itu pelajari dan download dulu semua materi yang terdapat dalam tulisan pokok dan link (berwarna biru) yang ada di Blog ini.dan kalian cukup belajar dari blog ini saja. adapun arti ayat yang ada di blog ini, kalian cukup memahami kandungannya dengan melihat Al-Qur'an terjemah. Selamat Berjuang dan semoga sukses dunia akhirat, trimakasih Untuk mempelajari kembali hasil Sumatif esok hari, serta ingin mengetahui nilai pelajaran agama islam yang mencangkup: kognitif, psikomotorik dan afektif kalian, maka bukalah blog ini kembali pada hari Sabtu, 4 Desember 2010. wass